![]() |
Thanos |
Dari keresahan tersebut muncullah seseorang yang memiliki ide untuk melakukan genosida atau menghapus keberadaan separuh dari makhluk hidup yang ada di semesta ini. Dengan tujuan kemerataan atas sumber daya yang tersisa. Sebut saja namanya Thanos, seseorang dari ras titan yang tersisa. Dengan teman seperjuangannya, dia berupaya mengumpulkan batu-batu berwarna yang biasa di sebut Batu Terbatas. Dengan batu-batu tersebut dia dapat menggunakan kekuatan mistis untuk merubah sebagian makhluk hidup menjadi debu. Tentu saja ini yang dia dan teman seperjuangannya inginkan.
Namun tindakan Genosida ini adalah hal yang sangat tabu untuk dilakukan. Dan ada beberapa sekelompok manusia yang sangat menentang tindakan tersebut. Mereka yang menentang tindakan thanos adalah The Avengers dan Guardian of The Galaxy. Mereka bekerja sama untuk menggagalkan rencana dari Thanos dan kelompoknya. Tetapi usaha mereka sia-sia dan akhirnya Thanos berhasil melenyapkan separuh dari mahluk hidup yang ada di dunia ini. Tidak tahu teman, lawan, atau bahkan saudara kita mungkin telah lenyap entah kemana. Di dalam kebingungan ini, entah apa yang harus akan kita lakukan. Bahkan sebagian dari The Avengers dan Guardian of The Galaxy juga telah menjadi debu.
Kita berdoa saja semoga mereka yang telah menjadi debu kembali menjadi sosok yang kita rindukan. Kita tunggu saja rencana dari para penentang Thanos tanggal 26 April 2019 besok, dan apa yang akan terjadi selanjutnya.
No comments:
Post a Comment